Overblog
Edit post Follow this blog Administration + Create my blog
Catatan Kehidupan

Catatan Kehidupan

Pengenalan Alat dan Budaya K3 di Laboratorium

PRAKTIKUM I: Pengenalan Alat dan Budaya K3 di Laboratorium

Disusun oleh: Slamet Purwanto dkk

Tujuan Instruksional

  1. Mampu mengidentifikasi beberapa macam alat dan menggunakannya dengan benar
  2. Mengenalkan peralatan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) di laboratorium.
  3. Mampu menggunakan peralatan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) di laboratorium dengan benar
https://4.bp.blogspot.com/-OBr_t29On8Q/VBaSUhHQG8I/AAAAAAAAADU/znAbAT3NA_g/s1600/gelas%2Bukur.jpg
Pengenalan alat laboratorium

Alat dan Bahan

Alat yang digunakan untuk diperkenalkan adalah:

  1. Pipet: pipet volum, pipet ukur, pipet tetes
  2. Labu: labu ukur (labu takar)
  3. Gelas: gelas ukur, gelas piala (beaker), gelas arloji
  4. Buret
  5. Erlenmeyer
  6. Tabung reaksi
  7. Corong
  8. Pengaduk gelas
  9. Corong, corong pemisah
  10. Spatula/sudip
  11. Timbangan analitik
  12. Spektrofotometer dan kuvet
  13. Cawan: cawan porselen, cawan krusibel,

Bahan yang digunakan adalah:

  1. Asam sulfat
  2. Alkohol

Landasan Teori

Kimia, seperti semua pengetahuan cabang ilmu lainnya, ditegakkan diatas percobaan-percobaan, di lab kita akan mempelajari teknik-teknik dasar yang digunakan oleh para ahli kimia, dan menerapkannya pada suatu percobaan.

Di laboratorium hal utama adalah masalah keselamatan mahasiswa dan dosen. Maka sebelum masuk ke ruang lab yakinkan terlebih dahulu bahwa anda telah membaca ketentuan dan teknik-teknik laboratorium dalam penuntun praktikum kimia dasar.

Bekerja secara hati-hati, efesien adalah merupakan sesuatu yang dituntut dalam program laboratorium. Percobaan harus didisain terlebih dahulu sehingga rencana kerja dapat diselesaikan dalam masa normal sekitar dua jam kalau seandainya anda betul-betul sudah siap dan kerja secara efesien. 

Prosedur Kerja

  1. Setiap kelompok peserta praktikum mengambil nampan yang berisi alat dan bahan kimia
  2. Praktikan menggambar alat, mendeskripsikan fungsi, dan cara menggunakan alat, kemudian dosen menjelaskan penggunaan dari masing-masing alat.
  3. Praktikan mencatat/menggambar kode bahan, dosen menjelaskan maksud dari bahan.
  4. Setiap kelompok bertukar nampan dan mengulang prosedur 2-3
  5. Praktikan membuat laporan sementara
  6. Asisten/laboran membubuhkan paraf pada laporan sementara 

Tugas-tugas

  1. Berilah masing-masing 2 contoh bahan kimia pada symbol berbahaya!
  2. Carilah MSDS pada masing-masing bahan kimia yang anda sebutkan pada no.1!
  3. Apa fungsi lemari asam dalam laboratorium kimia?
Share this post
Repost0
To be informed of the latest articles, subscribe:
Comment on this post